Notification

×

Iklan

Translate

Iklan

Translate

Tertidur Pakai Headset, Pria di Denpasar Meninggal saat Rumah Terbakar

Jumat, 09 Januari 2026 | 7:20:00 PM WIB Last Updated 2026-01-09T11:20:00Z

MEDIAINDONESIA.asia, DENPASARSebuah rumah di kawasan Panjer, Denpasar Selatan, Bali, terbakar pada Kamis (8/1/2026) malam. Seorang pria bernama Gerson Mengidima (29) meninggal dunia akibat kebakaran. Dia terjebak api di lantai dua rumahnya di Jalan Tukad Gangga, Gang Tirta Gangga Nomor 6. 

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 23.00 Wita. Informasi yang disampaikan AKP Agus Adi Apriyoga menyebutkan, sebelum api membesar, salah satu saksi bernama Viktor Ronaldo Leimena (45) sempat mencurigai adanya gangguan listrik di rumah tersebut.

Sekitar pukul 22.50 Wita, lampu di rumahnya mendadak padam. Sementara rumah tetangga masih menyala. 

"Selanjutnya Saksi mengecek ke meteran listrik dan ternyata meteran listrik posisi Off. Saksi kemudian mencoba membalikkan meteran listrik ke posisi On namun tidak bisa" ungkap AKP Agus.

Viktor juga mencium bau asap dari dalam rumah. Dia naik ke lantai dua untuk mencari sumber asap. Namun tidak menemukan titik api. Saat itu, korban Gerson terlihat sedang tertidur dengan headset terpasang di telinganya.  



"Saksi kemudian turun ke lantai 1 untuk mengecek kompor gas, namun tidak ditemukan ada kebocoran gas," imbuh AKP Agus.

Situasi berubah cepat. Sekitar pukul 23.00 Wita, api tiba-tiba muncul dari kamar tengah di lantai satu dan dengan cepat membesar, membakar sebagian besar bangunan rumah.  

Viktor segera membangunkan dua orang lain yang berada di lantai satu, yakni Zet Wadu (63) dan Ni Luh Sudarni (65), untuk menyelamatkan diri. Namun dalam proses evakuasi, Viktor mengalami luka di kaki kiri akibat terkena pecahan kaca.

Adapun korban yang berada di lantai dua terjebak, tidak dapat menyelamatkan diri. "Korban yang berada di lantai 2 tidak dapat menyelamatkan diri dan meninggal karena terbakar," terang AKP Agus. 

Hasil olah tempat kejadian perkara yang dilakukan Tim Inafis Polresta Denpasar menyimpulkan bahwa kebakaran diduga kuat dipicu oleh arus pendek listrik. Korban meninggal dunia mengalami luka bakar hingga 100 persen. 

Akibat peristiwa tersebut, satu orang meninggal dunia dan satu orang lainnya mengalami luka. Selain itu, satu unit rumah dilaporkan mengalami kerusakan berat. "Rumah yang terbakar dengan kerugian sekitar dua ratus juta rupiah", pungkas AKP Agus.

Jenazah korban telah dievakuasi oleh ambulans BPBD Kota Denpasar dan dibawa ke ruang jenazah RSUP Prof. dr. I.G.N.G. Ngoerah untuk penanganan lebih lanjut.

Laporan : Budi

Editor : Riska

Wartawan MEDIA INDONESIA ASIA setiap bertugas selalu dilengkapi dengan KTA dan SURAT TUGAS, Jika ada yang mengaku Wartawan MEDIA INDONESIA ASIA tanpa di lengkapi dengan KTA Pers dan SURAT TUGAS segera Laporkan  Ke Pihak Berwajib atau langsung hubungi Redaksi Klik di sini


 

TRANDING MIA INDONESIA

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update